Gebyar Hari Nelayan Pelabuhanratu Yang Diperingati Setiap Tanggal 6 April 2022

Gebyar Hari Nelayan Pelabuhanratu Yang Diperingati Setiap Tanggal 6 April 2022

Palabuhanratu, transmetro.id, 21 MEI 2023, Laporan Linda Herlina

SUKABUMI-Gebyar pesta Nelayan Pelabuhan Ratu adalah pesta syukuran hajatan laut di buka bagi seluruh masyarakat dan terbuka untuk wisatawan umum pada Minggu (22/05/23).

Gebyar Hari Nelayan Pelabuhanratu merupakan rangkaian perayaan Hari Nelayan yang diperingati setiap tanggal 6 April 2022.

Pesta nelayan ini dilaksanakan dengan prosesi budaya bahari masyarakat Sunda pesisir dan turut dimeriahkan dengan serbaneka kesenian lokal seperti disimbolkan dalam tari-tarian, lengser dan lain-lain, yang mengiringi sepasang raja dan ratu yang diarak di atas pedati sebagai simbol penguasa Ratu Pantai Selatan.

Pesta syukuran event hari nelayan ini harus dipertahankan, jangan sampai di tahun yang akan datang kalah dengan event-event daerah lain. Karena menurutnya, untuk masuk kedalam 110 Karisma Event Nusantara tidak mudah, sehingga predikat tersebut harus dipertahankan.

Baca Juga  Beasiswa Bupati, Komitmen Pemkab Sukabumi Cetak SDM Unggul,

Seremoni upacara adat yang biasa dilakukan dari mulai labuh saji restoking dan kegiatan lainnya,”

Hari nelayan ini tentu nya mengungkapkan rasa sukur nelayan pada allah swt yang telah memberikan limpahan rezekinya melalui sektor limpahan laut, dengan lebih yakin bahwa apa yang telah di doakan ada berkahnya seremoni Upacara Adat sebagai bentuk pelestarian budaya dari jaman dahulu sampai saat ini yang perlu di lestarikan , karena itu sudah masuk adat kebudayaan kita yang sudah dilakukan dari sebelumnya,

Saat di temui tim dari salah satu sponsor leuleung mengatakan, Menurut leuleung selaku sponsor dan juga mantan panitia Hari Nelayan terdahulu menyatakan ” Saya sangat berapresiasi terhadap para panitia muda millenial saat ini, yang lebih moderen dan inovatif mengikuti perkembangan zaman namun masih tetap menjaga serta melestarikan budaya tradisi leluhur kita”.

Baca Juga  Achmad Fahmi Hadiri Acara halal Bihalal di DPU Dan Tata Ruang (PUTR) Kota Sukabumi

Dengan keberhasilan acara gelar budaya hari ini dalam rangka hari nelayan ke- 63 tahun , para sesepuh atau mantan pengurus HNSI terdahulu merasa bangga kepada mereka kaum muda millenial masa kini yang memperjuangkan kesejahteraan para nelayan juga menumbuhkan kemajuan pariwisata pelabuhan Ratu Sukabumi ” jelas Leuleng.

Saya berharap,Hari Nelayan ini akan tetap terselenggara setiap tahunnya dengan tema yang sama seperti hari ini. Dan sangat luar biasa dengan konsep anak muda,akan selalu terselenggara dengan sukses tentunya.

Kegiatan yang telah dilaksanakan dalam peringatan syukuran nelayan ini membuktikan bahwa budaya atau tradisi di Kabupaten Sukabumi terus terpelihara secara baik. Dan Potensi ini diyakini mampu mempromosikan daerah secara produktif dan dapat memberikan dampak positif bagi pariwisata di Palabuhanratu, dan dapat meningkatkan perekonomi warga masyarakat di sekitar. imbuh leuleung

Baca Juga  Wabup Hadiri Rapat Paripurna DPRD Dalam Rangka Penyampaian Laporan Masa Sidang ke1 Tahun

Red/SNI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *