“Sepertinya Tak Serius Perbaiki Jalan Nasional Sukabumi, Tambal Rusak Lagi,”
Parungkuda, transmetro.id, – Kamis 05 Januari 2023, Laporan Linda Herlina.
SUKABUMI,-Kondisi jalan Raya Nasional sungguh memprihatinkan di sepanjang jalan Raya Parungkuda Kabupaten Sukabumi, diperlukan perhatian serius dari Pemerintah Daerah Propinsi (Pemprov)Jawa Barat,
Terlebih yang didepan pasar serta Stasion Kereta Api Parungkuda yang sering dikeluhkan masyarakat setempat serta pengguna kendaraan,
Selain itu, bila jalan itu bagus minimal dapat menghindari kecelakaan keluh Sukri Warga sekitar kepada transmetro.id pada Kamis (05/01/2022) siang.
Menurutnya, ia memohon, kepada pemerintah agar jalan ini segera diperbaiki mengingat rawan kecelakaan juga menimbulkan kemacetan panjang.
Bahkan tambahnya, jalan tersebut sering ditambal namun kembali rusak, paling lama bertahan seminggu. apalagi pas dimusim penghujan. Jelas Sukri.
Dari pemantauan awak media, sepertinya kondisi jalan nasional Parungkuda ini merupakan akses mobilisasi penting dalam memperlancar sirkulasi perekonomian di masyarakat,
Namun bila terlihat kondisi seperti ini, jalan Sukabumi bagai dianak tirikan, sementara jalan Raya Cigombong Bogor, bila jelek sedikit saja, sudah kembali langsung diperbaiki dengan cepat, entah ada apa untuk jalan di Kabupaten Sukabumi.
Sementara Kepala Unit Pelaksana Teknik (UPT) Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Parungkuda untuk Wilayah III Cicurug, saat dihubungi transmetro.id pada Kamis (05/01/2022) via washapnya mengatakan, ‘Bahwa jalan ini, ialah merupakan jalan nasional, juga termasuk di persimpangan bahu jalan nasional yang masuk ke Stasion Kereta Api Parungkuda, jelasnya ”
Dan itu merupakan jalan umum, jadi jalan menuju akses perekonomian masyarakat. apabila tidak ada penanganan dari pemerintah pusat, kami sedapat mungkin akan berupaya sebisa mungkin untuk perbaikannya ujar Uus Iskandar Pungkasnya.
Red/Frans Hp.